BOLA - Sriwijaya FC berhasil mengalahkan Persita Tangerang yang menjadi tuan rumah dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Mashud Wisnusaputra, Kuningan, Jawa Barat. Laskar Wong Kito -julukan Sriwijaya FC- mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 4-2.
Meski menjadi tim tamu, Sriwijaya FC mampu tampil menyerang di awal babak pertama. Saat pertandingan baru berjalan 9 menit, Tantan sudah berhasil mencetak gol setelah memanfaatkan sepak pojok. 1-0 untuk Sriwijaya FC.
Hanya saja, Sriwijaya FC tidak mampu mempertahankan keunggulan. Pada menit ke-37, Cristian Carasco berhasil menyamakan kedudukan lewat tendangan penalti.
Di babak kedua, Sriwijaya FC kembali memberondong pertahanan Persita. Herman Dzumafo mencetak gol untuk Sriwijaya pada menit ke-64 juga dari tendangan penalti.
Namun Persita Tangerang tidak menyerah. Tim berjuluk Pendekar Cisadane itu kembali menyamakan kedudukan untuk kedua kalinya pada menit ke-81 melalui Sirvi Arfani.
Namun perlawanan Persita selama tujuh menit terakhir harus berakhir dengan kekalahan ketika Sriwjaya FC mampu mencetak dua gol tambahan lewat aksi Herman Dzumafo dan Erick Weeks Lewis. Skor 4-2 menjadi hasil akhir pertandingan.
Meski menang, Sriwijaya tetap di peringkat tiga klasemen sementara dengan torehan 45 poin hasil 22 laga. Sriwijaya teringgal 3 poin dari Arema Indonesia yang berada di posisi kedua dari 23 laga.
Sementara itu, Persita terpuruk di posisi 16. Persita hanya mengoleksi 20 poin dari 23 pertandingan.
Susunan Pemain
Persita: Reky Rahayu, Zikri Akbar
(Rishadi Fauzi, 78"), Luis Riquelme, Dominggus Fakdawer, Firdaus
Ramadhan, Kim Dong-chan (Maman, 69"), Na Byung-yul, Ade Jantra Lukmana,
Fabricio Bastos, Sirvi Arfani, Cristian Carrasco
Sriwijaya: Rivky Mokodompit, Mahyadi
Panggabean, Lee Wong-don, Abdulrahman, Fandy Mochtar, Dodok Anang,
Ponaryo Astaman, Diego Michiel (Ramdani Lestaluhu, 56"), Erick Weeks
Lewis, Tantan (Khoirul Huda, 77"), Herman Dzumafo
sumber; Jpnn