Bupati Asel berjabat tangan dengan Kapolda Aceh |
TAPAKTUAN - Kedatangan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Aceh, disambut secara adat di pendopo Bupati Aceh Selatan, Tapaktuan, sekira pukul 20.00 Wib, Minggu (5/5/2013).
Rombongan Kapolda yang mengunakan dua unit kenderaan bus, disambut dengan pengalungan bunga kepada Irjen Pol. Drs. Herman Efendy dan rangkaian bunga untuk ibu oleh sepasang pengantin adat (linto dan dara baro) yang didampingi Kepala Mukim Tapaktuan dipintu masuk pendopo.
Bupati Aceh Selatan HT Sama Indra yang didampingi wakil Bupati Kamarsyah, S.Sos, MM, Ketua DPRK Aceh Selatan Safiron, Dandim Letkol Inf. Saripudin, Kajari Tapaktuan, MPU serta Sekdakab Drs. H. Harmaini, M.Si menyambut kedatangan Kapolda beserta Ibu dengan iringan tari ranup lampuan.
Drs. Herman Efendy beserta ibu langsung didudukkan pada pelaminan Aceh Selatan untuk selanjutnya mengikuti prosesi budaya tepung tawar atau “peusijuk” oleh unsur muspida yang diawali Bupati Aceh Selatan HT Sama Indra. (Iq)
Rombongan Kapolda yang mengunakan dua unit kenderaan bus, disambut dengan pengalungan bunga kepada Irjen Pol. Drs. Herman Efendy dan rangkaian bunga untuk ibu oleh sepasang pengantin adat (linto dan dara baro) yang didampingi Kepala Mukim Tapaktuan dipintu masuk pendopo.
Bupati Aceh Selatan HT Sama Indra yang didampingi wakil Bupati Kamarsyah, S.Sos, MM, Ketua DPRK Aceh Selatan Safiron, Dandim Letkol Inf. Saripudin, Kajari Tapaktuan, MPU serta Sekdakab Drs. H. Harmaini, M.Si menyambut kedatangan Kapolda beserta Ibu dengan iringan tari ranup lampuan.
Drs. Herman Efendy beserta ibu langsung didudukkan pada pelaminan Aceh Selatan untuk selanjutnya mengikuti prosesi budaya tepung tawar atau “peusijuk” oleh unsur muspida yang diawali Bupati Aceh Selatan HT Sama Indra. (Iq)