TAPAKTUAN - Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan terpilih masa jabatan 2013-2018, HT Sama Indra SH dan Kamarsyah S Sos MM, resmi dilantik oleh Gubernur Aceh dr Zaini Abdullah. Namun pada pelantikan tersebut, mantan Bupati Husin Yusuf tidak terlihat diantara tamu undangan. Dimana beliau?
Prosesi pengambilan sumpah dan pelantikan itu berlangsung dalam rapat Paripurna istimewa DPRK Aceh Selatan, Senin (22/4) sekitar pukul 11.30 WIB yang dihadiri anggota DPR RI, Nasir Djamil, Asisten 1 Setdaprov Aceh, anggota DPRA, Plh Bupati Aceh Selatan Drs H Harmaini MSi, Muspida Aceh Selatan, beberapa Bupati dan walikota se-Aceh, mantan Bupati Aceh Selatan serta tamu undangan lainnya.
Sedangkan mantan Bupati Aceh Selatan periode 2008-2013, Tgk Husin Yusuf tidak tampak hadir dalam acara prosesi pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan periode 2013-2018 tersebut sehingga banyak peserta yang bertanya - tanya dimana mantan Bupati Aceh Selatan yang sempat menimbulkan kontroversi dengan larangan berjanggut bagi pegawai negeri di Aceh Selatan ini.
Menurut informasi yang di peroleh, yang bersangkutan alasan ketidak hadiran yang bersangkutan, karena saat ini masih berada di Jakarta dalam rangka kepentingan pencalonan diri yang bersangkutan sebagai anggota DPR RI dari Partai PKB mewakili daerah pemilihan Aceh 1.
Pantauan di lapangan, untuk posisi mantan Bupati Aceh Selatan Tgk Husin Yusuf tersebut diambil alih oleh mantan wakil bupati Aceh Selatan Daska Aziz S Pd MA dalam rangka penandatanganan berita acara serah terima jabatan, antara bupati lama dengan bupati baru di hadapan Gubernur Aceh.(de)