BULUTANGKIS - Pasangan ganda campuran Indonesia, Liliyana Natsir/Tontowi Ahmad harus menyerah dari pasangan Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen dengan dua game langsung 21-15 21-14.
Kekalahan ini juga membuat harapan Indonesia di nomor ganda campuran harus sirna, setelah sebelumnya pasangan Muhammad Rijal/Debby Susanto tersingkir lebih awal di babak perempatfinal.
Permainan pasangan Denmark memang bermain dengan sangat rapi. Melakukan cover-cover area dan jarang melakukan eror, membuat pasangan peringkat empat dunia mampu mengalahkan jawara All England 2012/2013 itu.
"Permainan Tontowi/Liliyana menurut saya bukan dalam performa terbaik," ujar Joachim Fischer kepada wartawan.
"Kami senang dan bangga mampu mengalahkan pasangan terbaik Indonesia, kami juga sangat optimis untuk pertandingan selanjutnya. Kami juga akan mewaspadai laga besok apalagi akan berhadapan dengan china,” ucap Christinna Pedersen.
Di babak final nanti, pasangan Denmark ini bakal berhadapan dengan pemenang antara duel sesama pasangan China, Nan Zhang/ Yunlei Zhao kontra Jin Ma/ Chen Xu yang merupakan unggulan nomor satu di turnamen ini.(OZ)
Kekalahan ini juga membuat harapan Indonesia di nomor ganda campuran harus sirna, setelah sebelumnya pasangan Muhammad Rijal/Debby Susanto tersingkir lebih awal di babak perempatfinal.
Permainan pasangan Denmark memang bermain dengan sangat rapi. Melakukan cover-cover area dan jarang melakukan eror, membuat pasangan peringkat empat dunia mampu mengalahkan jawara All England 2012/2013 itu.
"Permainan Tontowi/Liliyana menurut saya bukan dalam performa terbaik," ujar Joachim Fischer kepada wartawan.
"Kami senang dan bangga mampu mengalahkan pasangan terbaik Indonesia, kami juga sangat optimis untuk pertandingan selanjutnya. Kami juga akan mewaspadai laga besok apalagi akan berhadapan dengan china,” ucap Christinna Pedersen.
Di babak final nanti, pasangan Denmark ini bakal berhadapan dengan pemenang antara duel sesama pasangan China, Nan Zhang/ Yunlei Zhao kontra Jin Ma/ Chen Xu yang merupakan unggulan nomor satu di turnamen ini.(OZ)